Minggu, 21 April 2019

Mengurangi Kecepatan, Rahasia Klopp Bungkam Bayern

Bukan permainan cepat dan terus menyerang, seperti biasa diperagakan Liverpool, yang justru menjadi kunci The Reds menumbangkan raksasa Jerman Bayern Munchen. Pada leg kedua 16 besar Liga Champions dini hari, Bayern Munchen bertekuk lutut dengan skor meyakinkan 3-1, dan Liverpool pun melenggang ke perempat final Liga Champions

SCO388.net

“Satu hal utama dalam memenangkan pertandingan seperti ini, bukan soal memainkan sepak bola terbaik Anda, sepak bola mengalir. Sebab, itu tidak mungkin melawan tim dengan kualitas seperti ini,” ujar pelatih Liverpool Jurgen Klopp membuka rahasianya.
Ia menambahkan, “Anda tidak bisa menggunakan kecepatan Anda, sungguh. Sebab, tim lawan juga cepat. Itu bukan keunggulan besar. Jadi, Anda harus menemukan cara untuk bermain, dan hari ini kami melakukan itu.”
“Saya tidak tahu bagaimana statistiknya, tetapi kesan saya adalah tidak terlalu banyak situasi sulit di dalam dan di sekitar kotak penalti kami. Itu pertanda yang masif,” kata Klopp di Liverpoolfc.com.
Terbukti, Liverpool jelas unggul dalam segala aspek. Mereka tampil agresif dalam menyerang, juga tampil kukuh saat bertahan. Bayern nyaris tidak mendapatkan peluang matang untuk mencetak gol. Satu gol yang dicetak Bayern sebenarnya merupakan gol bunuh diri Joel Matip. Saat keadaan seimbang 1-1, Liverpool mampu terus bertarung dan pada akhirnya mengunci kemenangan dengan gol kedua mereka di pertengahan babak kedua.
Klopp mengaku sangat puas dengan torehan tersebut. Ia mengaku hal itu berarti pertahanan Liverpool berkembang pesat. “Itu membuat saya sangat bangga dan senang karena saya sungguh berpikir klub ini layak mendapatkan pengakuan lagi. Kami kembali, itu bagus. Mari terus melaju,” kata Klopp.
Perubahan Rencana
Klopp sendiri harus melakukan perubahan rencana di menit-menit awal laga ketika Jordan Henderson cedera pada menit ke-13. Terpaksa Henderson digantikan oleh Fabinho. Namun untungnya dengan cepat gelandang asal Brasil ini langsung menyatu dengan permainan rekan-rekannya.
Wakil kapten Liverpool James Milner memuji cara timnya mengatasi perubahan rencana di awal pertandingan melawan Bayern Munchen tersebut. Milner pun memuji rekan-rekannya, khususnya Fabinho.
Ia senang karena semua pemain, termasuk pemain cadangan, selalu siap untuk menunjukkan kemampuannya saat dibutuhkan di atas lapangan. “Itu mengatakan banyak hal tentang tim dan para pemain di bangku cadangan yang siap datang, pasukan yang kami punya,” katanya pada situs resmi Liverpool.
“Jelas Anda bekerja keras menyiapkan diri menuju permainan berdasarkan rencana yang sudah dibuat dan bagaimana Anda akan bermain. Kehilangan kapten di awal laga itu sulit, tetapi kami menanganinya dengan baik, Fab datang dan tampil dengan sangat baik,” pujinya.
“Kami memiliki kualitas di seluruh skuat dan itulah yang Anda butuhkan ketika Anda bermain melawan tim-tim semacam ini dan dalam kompetisi ini,” tandas Milner.
Milner mengakui bahwa di laga tersebut, Liverpool sebenarnya tidak tampil dalam performa terbaiknya. Namun demikian, ia tetap senang karena hasilnya memuaskan. “Saya pikir itu adalah performa yang bagus di laga tandang di Eropa melawan tim yang bagus,” klaim Milner.




Share:

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar